27 Januari 2013

Masih malas?

"mengobati rasa malas tatkala mau meditasi, ada lima hal yang layak direnungkan. 
Pertama, bergumamlah saya pasti menua. 
Kedua, saya pasti sakit2an tatkala tua. 
Ketiga, saya pasti mati. 
Keempat, barang dan orang yang saya sayangi pasti berubah. 
Kelima, satu2nya kekayaan tersisa bernama perbuatan baik (karma). 
Di permukaan kelihatannya renungan2 ini pasif sekali, tapi sejujurnya memang demikianlah kehidupan. Renungan2 ini amat membantu agar kita tidak melekat, kemudian mengalir dengan setiap putaran karma yang datang. 
Dan keadaan mengalir sempurna dg setiap putaran karma yg datang itulah salah satu ciri penting pencerahan. 
Dan soal tabungan karma, tidak ada karma baik yang lebih tinggi dari karma baik yang bisa kita capai dengan mengalami pencerahan."

Gede Prama, 2013

Semoga kita semua dan dalam hal ini gw pribadi jangan terus jadi orang yg malas!
Keep the spirit alive :)

Tidak ada komentar: